Magnet Bisa Memperlambat Meteran Listrik, Namun Ada Tapinya...
Bermacam-macam cara dilakukan beberapa orang untuk menghemat pembayaran listrik, salah satunya dengan cara meletakkan magnet di atas meteran listrik.
Cara ini berlaku pada jenis meteran lama PLN yang dilengkapi dengan cakram berputar di bagian dalamnya.
Hasilnya, putaran cakram meteran listrik menjadi lebih berat dan melambat akibat adanya pengaruh tarikan magnet tadi.
Masuk akal dan cara ini memang bisa saja berhasil karena piringan cakram meteran listrik PLN yang berbahan besi sangat gampang terpengaruh oleh gaya tarik magnet.
Meskipun berhasil, namun ada tapinya...
Cara penghematan listrik dengan meletakkan magnet di atas meteran listrik ini sangat dilarang oleh PLN dan dikategorikan sebagai pelanggaran.
Bercermin pada kasus-kasus yang telah lalu, sanksi terhadap pelanggaran ini sangat berat, yaitu pencabutan meteran listrik pelanggan dan denda jutaan rupiah.
PLN melalui tim P2TL (Penertiban Pemakaian Tenaga Listrik) mengatakan pelanggan yang melakukan pelanggaran demikian terpaksa kwh meter dicabut.
Pelanggan yang telah dicabut meteran listriknya bisa mengurus langsung kekantor PLN dengan membawa surat berita acara dari petugas opal.
Setelah diproses dengan prosedur dan aturan yang telah di tetapkan PT. PLN (Persero) Kwh meter bisa di pasang kembali.
Posting Komentar untuk "Magnet Bisa Memperlambat Meteran Listrik, Namun Ada Tapinya..."